Jumat, 29 Oktober 2010

MAG+S ...menggenggam dunia!

setelah sekian lama tidak menyapa catatan ini.. hingga layarku terkembang dan sauh berlabuh lagi di kota Jakarta..
dan terjawab di suatu email, bahwa kontrak kerjaku tidak lagi diperpanjang setelah bulan depan.. November menjadi bulan yang penuh harapan, setelah mencoba beberapa tantangan :
- ujian cpns di balairung
- live casting reporter KG
- excel testing PCM
dan tantangan kedepan lainnya yang terus dikirim, dicoba dan didoakan penuh harap..

nahh..bagaimana dengan anda sekarang..? apakah berencana membuat perubahan juga seperti saya..? ya, 4 tahun yang lalu bagaikan hari kemarin.. kini saatnya menjawab tantangan bagi saya untuk mencari "apa yang saya sukai", "to find what you love" bukan sekedar rutinitas, tapi tentang passion (keinginan), purpose (tujuan) dan kontribusi yang ingin diberikan secara lebih.

ngomong-ngomong tentang lebih, hampir seminggu kemarin saya mengikuti komunitas baru yang bernama MAG+S, sekumpulan anggota yang punya minat bersaudara dalam spiritualitas yang sama, diinspirasi dari semangat dan doa yang diajarkan oleh St.Ignatius dari Loyola.

MAG+S yang kemudian dibaca "magis", artinya lebih, sebagaimana dijelaskan oleh Monica, salah seorang aktivisnya, yaitu bagaimana seseorang yang tergabung dalam komunitas ini bisa menjadi pribadi yang mempunyai kelebihan bagi sesama.

Lebih lanjut, aktivis lainnya menyampaikan juga tentang Examen Conscientiae, yang artinya melihat, memperhatikan kesadaran diri. Apakah yang dilihat?
- perasaan : apa yang dominan dirasakan dalam diri sendiri, mulai dari pagi hingga malam, apa yang paling menonjol, apa yang biasa saja
- pikiran : sepanjang hari ini memikirkan apa, atau tentang siapa
- kehendak : apa yang aku inginkan hari ini

Dalam melakukan Examen Conscientiae tersebut, dapat dibuatkan dalam sebuah cerita pendek.
Hal ini sebagai sebuah pekerjaan rumah bagi setiap calon anggota yang baru bergabung.
Maka melalui tulisan ini dan selanjutnya, semoga saya bisa mengerjakan PR atau EC tersebut melalui media blogger ini.

Jika kemudian anda bertanya, kenapa saya tertarik dengan MAG+S ini, ada beberapa hal yang saya temukan, diantaranya adalah :
- pemahaman atau pencerahan, kalau bisa dikatakan, melalui karya tulisan dan karya nyata mengenai kegiatan MAG+S
- "Finding God in all things", menemukan Tuhan dalam segala hal. Petuah ini terlalu menarik untuk tidak diselidiki, bukan..?
- Pesan menarik dari salah seorang anggotanya, "seseorang yang bisa teguh menghadapi dunia adalah seseorang yang memiliki : perasaan, pikiran dan kehendak yang sejalan". Bagaimana menurut pendapat anda..?
- Dikisahkan dalam pertemuan tersebut, bahwa dalam perjalanan hidup Santo Ignatius dari Loyola, singkat cerita, pernah berkata ditengah kegalauan hidupnya, bahwa aku ingin menggenggam dunia. Begitu heroik dan inspiratif, bukan..!?

Kini waktu hampir jam 10 malam WIB, kini saatnya melangkah menuju rumah.. tidak lupa kusematkan salam damai dan dan rasa syukur untuk bisa menyapa anda kembali :)

Tuhan beserta kita!

1 komentar:

selamat datang pencinta kehidupan !

..adalah sebuah sukacita 'tuk bisa berbagi rasa dengan anda..